Cara Mudah Mengatasi Gmail Penuh, Bisa Terima Email Lagi!

Cara mengatasi Gmail penuh supaya tetap bisa menerima email

Beberapa orang pasti pernah banget ngalamin hal ini: Gmail penuh, dan semua email penting jadi enggak masuk. Awalnya, saya panik karena banyak email kerjaan yang harus saya baca.

Tapi setelah cari tahu dan nyobain beberapa trik, akhirnya masalah ini selesai juga. Jadi, kalau kamu juga ngalamin hal yang sama, tenang aja. Saya akan share step-by-step cara mengatasi Gmail penuh berdasarkan pengalaman pribadi.

Baca juga: Kumpulan Cara Menggabungkan File PDF – Online Maupun Offline!

Kenapa Gmail Bisa Penuh?

Sebelum masuk ke cara mengatasinya, yuk kita pahami dulu kenapa Gmail bisa penuh. Gmail memberikan ruang penyimpanan gratis sebesar 15 GB. Tapi ruang ini enggak cuma buat Gmail aja, lho. Semua file di Google Drive dan foto di Google Photos juga makan tempat di situ.

Nah, kalau kamu sering:

  • Terima email dengan lampiran besar,
  • Jarang hapus email yang enggak penting,
  • Simpan file berukuran besar di Drive,
  • Atau auto-backup semua foto ke Google Photos,

…ya, enggak heran Gmail kamu cepat penuh.

Baca juga: Email Salah Kirim? Begini Cara Unsend Email di Gmail yang Mudah dan Cepat

Cara Mengatasi Gmail Penuh

Cara mengatasi Gmail penuh supaya tetap bisa menerima email

Langkah pertama yang saya lakuin adalah cek kapasitas penyimpanan Gmail. Kamu bisa cek langsung lewat Google Drive. Di situ bakal kelihatan, ruang penyimpanan kamu habis buat apa aja—apakah lebih banyak di Gmail, Google Drive, atau Google Photos.

Setelah tahu penyebabnya, baru deh kita bisa mulai action buat mengosongkan ruang.

Baca juga: Cara Backup Chat WhatsApp Biar Chat-mu Tetap Aman

Hapus Email yang Enggak Penting

Cara termudah untuk ngurangin kapasitas adalah hapus email yang enggak penting. Ini langkah yang saya lakuin:

  1. Gunakan fitur pencarian Gmail
    Ketik filter kayak ini di kotak pencarian:
    • larger:10M buat cari email yang ukurannya lebih dari 10 MB.
    • has:attachment buat cari email dengan lampiran.
  2. Sortir email promosi dan spam
    Email promosi biasanya enggak penting, tapi sering makan tempat. Kamu bisa pilih kategori “Promotions” di Gmail, terus hapus massal semua email di situ.
  3. Gunakan fitur “Search and Delete”
    Kalau kamu inget pengirim yang sering kirim email besar, cukup cari nama pengirimnya, terus hapus semua email dari mereka.

Baca juga: Ini Cara Logout Gmail di HP yang Mudah dan Cepat

Kosongkan Folder “Spam” dan “Trash”

Ini penting banget, karena folder “Spam” dan “Trash” juga makan kapasitas penyimpanan. Pastikan kamu mengosongkan kedua folder ini secara rutin. Saya sendiri jadwalin buat bersihin folder ini seminggu sekali supaya enggak numpuk.

Baca juga: Cara Membuat Tanda Tangan Digital di PDF

Backup Email Penting ke Komputer

Kadang, ada email yang enggak bisa kita hapus karena penting banget. Solusinya, saya backup email tersebut ke komputer menggunakan fitur Google Takeout.

Fitur ini memungkinkan kamu untuk download semua data Gmail dalam format file. Dengan cara ini, kamu bisa tetap simpan email penting tanpa mengorbankan ruang di Gmail.

Gunakan Google Takeout

1. Masuk ke Halaman Google Takeout

Buka Google Takeout menggunakan browser di perangkatmu. Pastikan kamu sudah login ke akun Google yang datanya ingin diunduh.

2. Pilih Data yang Ingin Diunduh

  • Di halaman utama, kamu akan melihat daftar semua layanan Google yang datanya bisa diekspor, seperti Gmail, Google Drive, Google Photos, YouTube, dan lainnya.
  • Centang layanan yang ingin kamu backup. Kalau kamu cuma butuh data dari satu layanan (misalnya Gmail), cukup centang opsi itu.

3. Konfigurasi Data yang Diekspor

  • Beberapa layanan memberikan opsi tambahan. Misalnya:
    • Untuk Gmail, kamu bisa memilih label tertentu.
    • Untuk Google Drive, kamu bisa pilih folder tertentu.
  • Pastikan hanya data yang kamu perlukan yang dipilih agar ukuran file tidak terlalu besar.

4. Pilih Format File

  • Data akan diunduh dalam format file tertentu, seperti .zip atau .tgz.
  • Pilih format yang kompatibel dengan perangkatmu. Untuk kebanyakan pengguna, format .zip lebih mudah digunakan karena langsung bisa diekstrak di hampir semua perangkat.

Baca juga: Cara Mengubah PDF ke Word, Biar Gampang Diedit

5. Pilih Metode Pengiriman

Kamu bisa memilih bagaimana data akan dikirimkan:

  • Tambahkan ke Cloud Storage: Data bisa langsung disimpan ke Google Drive, Dropbox, OneDrive, atau Box.

6. Tentukan Frekuensi Ekspor

  • Ekspor Sekali: Unduh data hanya sekali.
  • Ekspor Berkala: Google akan membuat backup otomatis setiap 2 bulan selama 1 tahun (opsi ini cocok untuk backup rutin).

7. Mulai Proses Ekspor

  • Klik tombol “Buat Ekspor”.
  • Google akan mulai menyiapkan file unduhan. Proses ini bisa memakan waktu beberapa menit hingga beberapa jam, tergantung ukuran data yang diekspor.

8. Unduh Data

  • Setelah file siap, kamu akan menerima notifikasi melalui email.

Baca juga: Cara Memperkecil Ukuran Video dari HP dan PC

Bersihkan Google Drive

cara mengatasi google drive yang penuh

Kalau setelah hapus email Gmail masih penuh, coba cek Google Drive. Di sini, saya sering nemuin file besar yang udah enggak saya pakai lagi. Kamu bisa:

  • Sortir file berdasarkan ukuran
    Klik “Storage” di Google Drive, terus urutkan file berdasarkan ukuran terbesar. Hapus file yang enggak penting.
  • Hapus file di folder “Shared with me”
    Kadang ada file besar dari orang lain yang cuma sekali kita pakai. Hapus aja kalau memang udah enggak perlu.

Baca juga: Begini Cara Bersih-bersih Google Drive Biar Lebih Lega

Optimalkan Google Photos

Kalau kamu auto-backup foto ke Google Photos, ini juga bisa jadi penyebab kapasitas penuh. Supaya lebih hemat ruang, gunakan fitur Storage Saver di Google Photos. Fitur ini otomatis ngekompres foto tanpa mengurangi kualitasnya terlalu banyak.

Baca juga: Cara Backup Data Laptop Windows 10 Sebelum Instal Ulang

Langganan Google One

Jujur aja, semua cara di bisa bikin kapasitas Gmail sedikit napas, tapi saya juga lagi pertimbangin upgrade ke Google One. Dengan harga mulai dari Rp26.900 per bulan, saya bisa dapat 100 GB ruang penyimpanan. Menurut saya, ini solusi praktis buat kamu yang sering kerja online dan butuh ruang ekstra.

Baca juga: 7 Setting HP yang Harus Kamu Ubah Biar Baterai HP Lebih Awet

Kesimpulan

Masalah Gmail penuh memang bikin frustrasi, tapi sebenarnya enggak susah buat diatasi.

Dengan langkah-langkah sederhana seperti hapus email besar, bersihkan Google Drive, dan optimalkan Google Photos, kamu bisa mengosongkan ruang penyimpanan. Kalau masih kurang, langganan Google One bisa jadi solusi jangka panjang.

FAQ

Apa yang harus saya lakukan kalau Gmail penuh?

Kamu bisa mulai dengan hapus email besar, bersihkan Google Drive, dan optimalkan Google Photos. Kalau semua cara itu masih kurang, pertimbangkan untuk upgrade ke Google One.

Bagaimana cara mencari email yang besar di Gmail?

Gunakan fitur pencarian dengan mengetik larger:10M di kotak pencarian Gmail.

Apakah email yang dihapus di “Trash” masih memakan kapasitas?

Iya, email di folder “Trash” tetap makan kapasitas sampai kamu benar-benar mengosongkannya.

Apakah langganan Google One wajib?

Enggak wajib. Ini cuma opsi kalau kamu memang butuh ruang penyimpanan tambahan.

Berapa kapasitas penyimpanan Gmail gratis?

Google menyediakan 15 GB penyimpanan gratis yang dibagi untuk Gmail, Google Drive, dan Google Photos.

Subscribe to My Newsletter

Subscribe to my weekly newsletter. I don’t send any spam email ever!